permainan anak edukatif

alat edukatif Selamat datang atas kunjungannya di website toko online kami Mainan Edukatif Balita. Kami menyediakan produk mainan edukatif Flash Card. Kartu bergambar full colour dengan bahan berkualitas yang dirancang secara khusus untuk bermain sekaligus belajar anak. Dapat disesuaikan dengan usia dan perkembangan anak. Flash Card terdapat berbagai jenis dan mudah digunakan. Insya Allah sangat bermanfaat dan efektif untuk mengajarkan kepada anak belajar membaca, berhitung, mengenal huruf abjad, angka, binatang, huruf hijaiyah, warna, bahasa, dll. Lebih jelasnya kami persilakan untuk melihat-lihat produk-produk kami di bawah ini. Terima Kasih. permainan balita
 

Kartu Foto untuk Mengajar Balita Pintar (Rp 35.000,-)


Kartu Foto untuk Mengajar Balita Pintar merupakan alat bantu untuk memperkenalkan aktivitas, pekerjaan, perasaan dan 5 rasa utama.

Cara mengajarkannya sangat mudah dan hanya perlu waktu beberapa menit dalam sehari.

Kartu Foto untuk Mengajar Balita Pintar berisi :
- 72 lembar kartu full colour
- ukuran 9 cm x 12 cm
- Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris
- Harga : Rp 35.000,- (belum termasuk ongkos kirim)
Read more

Kartu Pintar Mengenal Waktu Telling Time


Kartu Pintar Mengenal Waktu merupakan alat bantu untuk mengajarkan waktu dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Pelajaran meliputi pengenalan jam, penambahan dan pengurangan menit, setengah dan seperempat.

Dilengkapi dengan panduan dan 40 soal latihan untuk mengevaluasi pemahaman anak.

Sangat tepat untuk mengajar anak usia 4 sampai 7 tahun, baik di rumah maupun di sekolah.

Kartu Pintar Mengenal Waktu (Telling Time) berisi :
- ukuran 9 cm x 12 cm
- 40 lembar kartu
- Harga : Rp 25.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Read more

Kartu Pintar Wudhu dan Sholat (Rp 25000,-)


Kartu Pintar Wudhu dan Sholat untuk anak oleh Aliyah Tsuraya ini memberikan metode yang berbeda dalam melatih belajar sholat untuk anak, yaitu menggunakan metode kartu peraga atau kartu belajar anak.

Kartu Pintar Wudhu dan Sholat ini didisain sedemikian rupa dengan ukuran kartu kurang lebih 10 cm x 13 cm agar praktis digunakan untuk belajar anak. Mulai dari belajar wudhu, belajar sholat yang diawali dengan adzan dan iqamat, dan diakhiri dengan belajar doa dan zikir setelah sholat.

Belajar wudhu untuk anak dengan penjelasan syarat sah wudhu dan hal yang membatalkan wudhu. Gerakan dan urutan tertib wudhu dengan gambar ilustrasi yang menarik dan mendidik. Dilengkapi dengan doa setelah berwudhu dalam tulisan bahasa arab, bacaan cara pengucapan dalam huruf latin dan artinya.



Belajar sholat untuk anak diawali dengan belajar adzan dan iqomat (tulisan bahasa arab, bacaan cara pengucapan dalam huruf latin dan juga artinya). Setelah itu dilanjutkan dengan belajar sholat lengkap dengan gambar ilustrasi dan petunjuk posisi gerakan sholat mulai dari niat, takbirotul ihram, membaca doa iftitah, membaca surat al-fatihah, ruku', i'tidal, sujud, duduk antara dua sujud, tahiyyat awal, tashayud, tahiyyat akhir dan salam. Semua bacaannya lengkap dalam tulisan bahasa arab, cara pengucapan dan juga arti.



Belajar doa dan zikir sesudah sholat untuk anak dengan doa-doa yang disesuaikan untuk belajar anak sehingga mudah untuk dihafalkan. Mulai dengan membaca istighfar, membaca doa (Alloohumma antas salaam), berzikir (Subhanallooh, Alhamdu lillaah, Allohu Akbar), doa untuk kedua orang tua, doa keselamatan dunia dan akhirat, dan zikir pagi dan sore.

Bacaan cara pengucapan dalam huruf latin yang terdapat pada kartu full color berukuran 10 x 13 cm ini dibuat agar anak mudah dalam belajar membaca, menghafal dan mempelajarinya.



Kegunaan dan kelebihan Kartu Pintar Wudhu dan Shalat untuk Anak yang berjumlah 32 kartu ini adalah:

1. Memudahkan anak untuk mempelajari tata cara wudhu dan shalat secara baik dan benar.
2. Memudahkan anak untuk menghafal doa dan bacaan dalam wudhu dan shalat secara tepat.
3. Memudahkan anak untuk memahami tata cara dan bacaan dalam wudhu dan shalat.
4. Sebagai pelengkap pelajaran di sekolah.
5. Mudah dibawa ke mana saja, karena bentuknya yang praktis dan dilengkapi dengan ring.
6. Harga Rp. 25.000,- (belum termasuk ongkos kirim).
Read more

Kartu Bayi Belajar Membaca Seri-1 (Rp 45.000,-)


Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-1 merupakan kartu belajar yang dirancang secara khusus, Anda dapat mengajar balita membaca. Begitu mudah sehingga pengasuh bayi pun bisa mengajarkannya.

Para pakar di bidang perkembangan anak mengatakan bahwa saat anak berusia nol sampai lima tahun, kecerdasannya berkembang sangat pesat. Anak belajar berbagai hal sejak lahir. Membaca merupakan salah satu pelajaran penting yang bisa diajarkan pada bayi yang berusia 6 bulan ke atas.

Bila diajarkan sejak usia dini, seorang bayi bisa membaca sebuah kata pada usia 1 tahun, sebuah kalimat pada usia 2 tahun dan sebuah buku pada usia 3 tahun.

Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-1 (EDISI LAMA)


Khusus untuk balita usia 6 bulan +.
Seri I berisi 100 kartu / 100 kata-kata.
Bonus 80 gambar full colour.
Ukuran : 25,5 cm x 10 cm.
Harga : Rp. 45.000,- (belum termasuk ongkos kirim).

Telah terbukti efektif untuk mengajar bayi dan batita membaca, termasuk anak-anak berkebutuhan khusus. Hanya belajar 3 menit sehari, tapi hasilnya sangat mengagumkan.

Dilengkapi panduan untuk program belajar 36 hari. Insya Allah praktis dan efektif.

PERHATIAN : EDISI REVISI

Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-1 saat ini mengalami revisi, baik dari segi ukuran kartu maupun isi materi di dalamnya, yaitu :
- Jumlah kartu tetap 100 kartu / 100 kata
- Ukuran kartu menjadi 25 cm x 8 cm
- Bonus 80 gambar full colour (tidak ada)
- Harga tetap Rp 45.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-1 (EDISI BARU)

Read more

Kartu Bayi Belajar Membaca Seri-2 (Rp 45.000,-)


Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-2 ini merupakan kelanjutan dari Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-1.

Para pakar di bidang perkembangan anak mengatakan bahwa saat anak berusia nol sampai lima tahun, kecerdasannya berkembang sangat pesat. Anak belajar berbagai hal sejak lahir. Membaca merupakan salah satu pelajaran penting yang bisa diajarkan pada bayi yang berusia 6 bulan ke atas. Bila diajar sejak usia dini, seorang bayi bisa membaca sebuah kata pada usia 1 tahun, sebuah kalimat pada usia 2 tahun dan sebuah buku pada usia 3 tahun. Dengan menggunakan kartu yang dirancang secara khusus, Anda dapat mengajar balita membaca. Begitu mudah sehingga pengasuh bayi pun bisa mengajarkannya.

Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-2 (EDISI LAMA)

Khusus untuk balita usia 6 bulan - 36 bulan / 1/2 tahun - 3 tahun.
Seri II berisi 100 kartu / 100 kata-kata.
Ukuran : 25,5 cm x 10 cm
Bonus : Gambar dan Panduan Membuat Sendiri Flash Card 2 - 3 kata.
Dilengkapi panduan untuk program belajar 36 hari. Insya Allah praktis dan efektif.
Harga : Rp 45.000,- (belum termasuk ongkos kirim).

Telah terbukti efektif untuk mengajar bayi dan batita membaca, termasuk anak-anak berkebutuhan khusus. Hanya belajar 3 menit sehari, tapi hasilnya sangat mengagumkan.

PERHATIAN : EDISI REVISI

Kartu untuk Bayi Belajar Membaca saat ini mengalami revisi, baik dari segi ukuran kartu maupun isi materi di dalamnya, yaitu :
- Jumlah kartu tetap 100 kartu / 100 kata
- Ukuran kartu menjadi 25 cm x 8 cm
- Bonus Gambar (tidak ada)
- Tetap dilengkapi Panduan Membuat Sendiri Flash Card 2-3 kata
- Harga tetap Rp 45.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Kartu untuk Bayi Belajar Membaca Seri-2 (EDISI BARU)

Read more

Kartu Pintar Huruf Hijaiyah (Rp 32000,-)


Kartu Pintar Huruf Hijaiyah ini merupakan salah satu tahapan awal metode cara belajar membaca alquran untuk anak.

Kartu Pintar Huruf Hijaiyah oleh Aliyah Tsuraya dibuat sedemikian rupa dengan ukuran kartu kurang lebih 10 cm x 13 cm agar praktis digunakan untuk belajar anak.

Kartu yang semuanya berjumlah 30 lembar ini dicetak full colour untuk kedua sisinya dengan memiliki kegunaan dan kelebihan sebagai berikut :

  1. Memudahkan anak mengenal dan mempelajari huruf-huruf Hijaiyah secara tepat,
  2. Melatih anak untuk memahami bunyi bacaan huruf-huruf Hijaiyah (belajar dengan didampingi guru atau orang tua),
  3. Dilengkapi dengan gambar ilustrasi yang menarik (ilustrasi berhubungan dengan pengucapan huruf Hijaiyah),
  4. Sebagai pelengkap pelajaran di sekolah,
  5. Mudah dibawa ke mana saja karena bentuknya yang praktis dan dilengkapi oleh RING,
  6. Harga : Rp. 32.000,- (belum termasuk ongkos kirim).
  7. Harga Revisi : Rp 29.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Contoh Tampilan Sisi Depan Kartu

Contoh Tampilan Sisi Belakang Kartu

Dengan adanya kegunaan dan kelebihan yang telah disebutkan di atas diharapkan anak menjadi pintar dalam memahami huruf Hijaiyah sehingga dapat dijadikan metode cara belajar membaca alquran yang tepat. Amin.
Read more

Kartu Foto Mengenal Binatang (Rp 20.000,-)


Kartu Foto Mengenal Binatang ini merupakan salah satu alat edukatif dalam format foto yang bermanfaat bagi anak agar dapat mengenal binatang darat, laut dan udara.

Koleksi flash card 40 kartu binatang yang full colour ini Insya Allah sangat efektif untuk dipergunakan sebagai alat edukatif pelajaran dan permainan untuk anak usia 2 sampai 5 tahun.

Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris
Ukuran kartu : 7,5 cm x 9 cm
Harga : Rp. 20.000,- (belum termasuk ongkos kirim)


Terbukti efektif sebagai alat edukatif yang dapat menunjang program PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini).


PERHATIAN : EDISI REVISI

Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar saat ini mengalami revisi, baik dari segi harga, ukuran kartu, maupun isi materi di dalamnya, yaitu :
- Ukuran kartu menjadi 9 cm x 12 cm
- Dilengkapi Bahasa Indonesia & Inggris
- Harga naik menjadi Rp 25.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Kartu Mengenal Binatang (Revisi April 2012)
Read more

Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar (Rp 30.000,-)


Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar merupakan alat bantu berupa kartu bergambar untuk anak untuk memperkenalkan berbagai hal kepada bayi melalui gambar-gambar berbentuk foto.

Hasil penelitian para ahli mengungkapkan bahwa perkembangan otak manusia paling pesat terjadi pada usia 0 sampai dengan 5 tahun. Pada rentang usia ini pula, bayi dan balita akan sangat mudah menyerap segala rangsangan dari lingkungan sekitarnya.

Kartu-kartu foto ini dirancang khusus untuk meningkatkan kecerdasan otak bayi dan balita. Kartu-kartu foto ini berisi materi antara lain pengenalan bentuk, binatang, buah, dan benda-benda yang banyak terdapat di sekitar kita.

Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar (EDISI LAMA)

Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar berisi :
- 90 lembar kartu full colour
- Ukuran 10 cm x 12 cm
- Insya Allah efektif untuk anak balita usia 1 s/d 3 tahun
- Harga : Rp. 30.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Berikut contoh-contoh lembar foto yang ada di dalam Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar.


Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar ini dapat membantu meningkatkan daya ingat otak kanan sehingga menambah perbendaharaan benda si anak.

PERHATIAN : EDISI REVISI

Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar saat ini mengalami revisi, baik dari segi harga, ukuran kartu, jumlah kartu per kotak/Exp. maupun isi materi di dalamnya, yaitu :
- Jumlah kartu menjadi 80 lembar per kotak/Exp.
- Ukuran kartu menjadi 9 cm x 12 cm
- Dilengkapi Bahasa Indonesia & Inggris
- Harga naik menjadi Rp 35.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Kartu Foto untuk Mengajar Bayi Pintar (Revisi April 2012)

Read more

Kartu Pintar Lengkap (Rp 35.000,-)


Kartu pintar lengkap merupakan alat bantu untuk memperkenalkan pelajaran-pelajaran dasar yang perlu diketahui oleh anak balita, seperti belajar mengenal angka, huruf, bentuk, warna, buah, sayur, anggota tubuh, hewan, dan lain-lain.

Kartu Pintar Lengkap (Edisi Lama)

Kartu ini dapat dipergunakan untuk bermain dan belajar baik di rumah maupun di kelas-kelas play group dan taman kanak-kanak.

Kartu Pintar Lengkap berisi :
- 100 lembar kartu
- Ukuran kartu 13 cm x 18 cm
- Full colour
- Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris
- Untuk usia balita
- Harga : Rp. 35.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Berikut contoh-contoh kartu dalam seri Kartu Pintar Lengkap ini.

Contoh belajar mengenal bentuk seperti apakah Api itu.
Terdapat huruf awal kata Api (Aa), gambar Api dan kata Bahasa Inggrisnya, yaitu Fire.


Contoh belajar mengenal hewan atau binatang Zebra.
Terdapat huruf awal kata Zebra (Zz), gambar hewan Zebra dan kata Bahasa Inggrisnya, yaitu Zebra.


Contoh belajar mengenal angka 6 (enam).
Terdapat bentuk angka 6, kata enam dan kata dalam Bahasa Inggrisnya, yaitu Six. Juga ada gambar benda yang berjumlah enam.


Insya Allah efektif untuk mengajar balita.

PERHATIAN : EDISI REVISI

Kartu Pintar Lengkap saat ini mengalami revisi, baik dari segi ukuran kartu, jumlah kartu per kotak/Exp. maupun isi materi di dalamnya, yaitu :
- Jumlah kartu 80 lembar per kotak/Exp.
- Ukuran kartu 9 cm x 13 cm
- Materi pengenalan warna, bentuk, huruf, buah, angka dan sayur
- Materi pengenalan anggota tubuh dan hewan (tidak ada)
- Full Colour
- Bahasa Indonesia - Inggris
- Harga Tetap Rp 35.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Kartu Pintar Lengkap (Edisi Revisi)

Read more

Kartu Foto untuk Mengajar Bahasa Inggris (Rp 30.000,-)


Kartu foto belajar bahasa inggris untuk balita merupakan alat bantu untuk memperkenalkan bahasa inggris kepada anak-anak dengan cara yang menyenangkan. Anak-anak sangat suka dengan permainan. Alangkah baiknya di dalam permainan itu mereka dapat sekaligus belajar.

Selain belajar bahasa inggris, anak juga akan mengenal berbagai macam gambar dalam format foto yang menarik, misalnya foto aktivitas, alam, benda, emosi, profesi, dll.

Kartu belajar bahasa inggris ini berisi :
- Isi : 72 lembar kartu full colour
- Ukuran : 10 cm x 12 cm
- Flash card 2 bahasa (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris)


Insya Allah efektif untuk anak usia 3 s/d 5 tahun
Harga : Rp. 30.000,- (belum termasuk ongkos kirim)


Belajar bahasa inggris untuk balita dengan kartu foto menjadi lebih efektif dan menyenangkan.
Read more

Kartu Pintar Membaca Suku Kata


Menurut para pakar di bidang perkembangan anak, 5 tahun pertama adalah masa keemasan perkembangan otak manusia. Banyak hal yang bisa diajarkan kepada anak dalam suasana bermain. Salah satunya adalah belajar membaca.

Kartu Pintar Membaca Suku Kata merupakan salah satu mainan edukatif untuk balita berupa kartu belajar sebagai alat bantu untuk mengajar anak membaca suku kata seperti yang diajarkan di sekolah.

Cara mengajarkannya sangat mudah dan dapat disesuaikan dengan usia dan perkembangan anak.

Keunggulan Kartu Pintar Membaca Suku Kata ini adalah
- Ukuran : 7,5 cm x 9 cm
- Isi : 80 kartu dan 200 kata
- Untuk usia : balita
- Harga : Rp. 30.000,- (belum termasuk ongkos kirim)


Insya Allah bisa menjadi alat bantu yang efektif untuk menunjang program Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Berikut adalah salah satu contoh isi Kartu Pintar Membaca Suku Kata. Pada sisi depan kartu terdapat kata berawalan dengan suku kata "du" dan ada gambar durian serta di bawahnya tertulis cara mengeja kata durian. Sedangkan di sisi belakang kartu tertulis contoh kata lainnya yang berawalan dengan suku kata "du", yaitu dunia dan duafa. Lalu kita dapat menjelaskan kepada anak apa itu dunia dan apa itu duafa.

Kartu Pintar Membaca Suku Kata ini didesain dengan gambar-gambar yang menarik dan tulisan yang berwarna pada tiap suku kata sehingga membuat anak senang belajar membaca.


Belajar membaca membuat anak Indonesia menjadi pintar.
Read more

Kartu Foto untuk Mengajar Alfabet


Kartu foto (flash card) untuk mengajar alfabet merupakan alat bantu untuk memperkenalkan alfabet kepada anak-anak dengan cara yang menyenangkan. Selain belajar alfabet, anak juga diperkenalkan dengan berbagai macam gambar dalam format foto yang menarik.


Satu kotak berisi 48 buah kartu yang masing-masing berukuran 10 x 12 cm.
Sisi depan pada kartu memperlihatkan gambar full colour dan nama gambar dalam Bahasa Indonesia.
Sedangkan sisi belakang memperlihatkan huruf awal nama gambar yang dicetak dalam huruf kapital dan huruf kecil, serta nama gambar dalam dua bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.


Insya Allah efektif untuk anak usia 2 s/d 5 tahun.
Anak dapat bermain sambil belajar mengenal huruf A sampai Z.

Harga : Rp. 24.000,- (belum termasuk ongkos kirim)

Harga Revisi : Rp 25.000,- (belum termasuk ongkos kirim)
Read more